Keindahan cinta bukan karena seberapa besar dan banyak kau berikan sesuatu padanya melainkan seberapa kuat kalian bertahan dalam suka maupun duka

Senin, 23 Maret 2020

Bermain Belajar "DIY" Hari Ke-1 Dinosaurus


Terinspirasi dari https://instagram.com/paper_magic_reny?igshid=f7ay81vmhuq2 dan ditunjang adanya program WFH (Work From Home) akhirnya kami membuat dinosaurus menggunakan kardus bekas susu. Tahapan prosesnya bisa di intip di https://www.instagram.com/p/B9ru4ejhlZU/?igshid=1kx5b5tutjdj6.

Mudah, murah, sederhana, tapi sangat mengasyikan. Kakak Zahra membantu mengelem dan menempel sedangkan proses menggunting dilakukan oleh ibu.
Setelah dinosaurusnya jadi, Kakak Zahra tampak senang sekali dan memainkan dinosaurus tersebut sambil monolog (bercerita sendiri menggunakan daya imajinasinya), hihi...

Tiba-tiba, Kakak Zahra minta dibuatkan pohon. Dia bilang kaya Upin Ipin di hutan. Oia, memang betul, ada episode Upin Ipin yang menceritakan dinosaurus di hutan. 

Oke, baiklah...
Akhirnya ibu membuatkan pohon. 

"Bu, mau layang layang", pintanya lagi
"Hah, Kakak mau layang-layang?", tanya ibu untuk meyakinkan kembali
"Iya, Kakak mau layang-layang", jawabnya tegas

Hmmm...ibu mikir, bikin layang-layang gimana ya? Ibu bikin sebisa ibu saja ya. Dan tara.....layang-layangnya jadi.

"Wow.......ada layang-layang", kata Kakak Zahra sambil mengekspresikan sumringahnya.

Di sini ibu belajar, bahwa bagi anak, tak perlu kesempurnaan, sesuatu yang sederhana pun bisa menjadikannya bahagia. 

"Bu, mau susu"
"Bu, mau jerapah"
"Bu, mau bunga"
"Bu, mau siram"
"Bu, mau gambar kaki"
Dan sebagainya....

Ahh...Kakak,,, ibu bahagia sekali bisa membersamaimu bermain dan membuatkan apa yang kau mau.
#30haribermainbersamaanak
#gerakanbinar
#binaractivitychallenge
#day22

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Topi AFM 2

Upluk coklat adalah upluk yang pertama kali kami beli saat car free day hari Minggu di Telaga Golf. Saat itu usia Dede Fayy masih 4 bulan. ...